Dapatkan Aplikasinya
DOWNLOAD SEKARANG
QR Code App Watsons
  • google-play.png
  • app-store.png
Temukan Toko Kami Blog
Layanan Watsons
0
TAS SAYA
Share

Kulit merupakan bagian tubuh yang langsung bersentuhan dengan dunia luar dan benda-benda di sekitarnya. Tidak heran jika kulit menjadi bagian tubuh yang cukup sensitif. Salah satu permasalahan kulit yang sering terjadi adalah kulit tangan mengelupas. Hal ini bisa disebabkan oleh kebiasaan, lingkungan, hingga gangguan kesehatan. Namun, kebanyakan, pengelupasan kulit tangan bukanlah keadaan yang berbahaya. Kamu bisa mencegah dan mengobatinya dengan mudah. Lantas, apa yang menjadi penyebab kulit tangan mengelupas dan bagaimana cara mengatasinya? Untuk mengetahuinya, simak sampai selesai, ya!


Penyebab Kulit Tangan Mengelupas

Ada banyak sekali faktor yang menyebabkan terkelupasnya kulit tangan. Berikut ini adalah beberapa faktor yang paling sering menjadi penyebab kulit tangan mengelupas. Mungkin beberapa dari kamu juga pernah mengalami hal ini. 

1. Terlalu Sering Cuci Tangan

Penyebab pertama bisa karena kamu terlalu sering mencuci tangan. Memang, mencuci tangan adalah hal yang penting dalam menjaga kebersihan, terutama saat masa pandemi. Namun, di sisi lain, mencuci tangan yang terlalu sering juga ternyata bisa menyebabkan pengelupasan kulit di tangan. Bahan kimia yang terkandung pada sabun cuci tangan bisa mengikis lapisan lipid pada permukaan kulit. Alhasil, sabun bisa menyerap ke dalam lapisan kulit yang lebih sensitif dan menyebabkan iritasi. 

2. Kondisi Cuaca

Penyebab selanjutnya, perubahan cuaca yang drastis juga bisa menyebabkan pengelupasan kulit. Kondisi suhu seperti panas, dingin, dan kelembaban sangat memengaruhi keadaan kulit. Penyesuaian kulit pada suhu dan cuaca terkadang menyebabkan efek samping seperti pengelupasan kulit.

Untuk menyiasati ini, kamu bisa memakai pelembap atau air yang mampu menetralkan suhu, seperti air dingin saat cuaca panas atau air hangat saat cuaca sedang dingin Apalagi jika kamu mempunyai kulit yang sensitif, kondisi cuaca yang drastis akan sangat mempengaruhi keadaan kulit tangan kamu.

3. Alergi

Kulit tangan mengelupas juga bisa disebabkan oleh adanya alergi. Salah satu bentuk reaksi dari alergi adalah mengelupasnya kulit tangan jika kamu bersentuhan langsung dengan penyebab alergi. Biasanya, kondisi ini diawali dengan memerahnya kulit tangan, kemudian timbul rasa gatal hingga akhirnya melepuh dan mengelupas. 

Bagi kamu yang memiliki alergi, penting sekali untuk selalu memperhatikan hal-hal yang kamu sentuh. Menghindari penyebab timbulnya alergi akan jauh lebih baik daripada mengobatinya. Selalu perhatikan keadaan di sekitar agar terhindar dari alergi.

4. Sinar Matahari

Terakhir, selain karena poin-poin yang sudah disebutkan di atas, hal tersebut juga bisa disebabkan oleh paparan sinar matahari. Jika terlalu lama terpapar sinar matahari, kulit tangan biasanya akan memerah, bahkan sakit saat disentuh. Jika itu terjadi, kemungkinan beberapa hari setelahnya kulit tangan akan mengelupas. Untuk kondisi ini, kamu bisa mengobatinya dengan mengoleskan pelembap atau mengompresnya menggunakan air dingin agar lebih cepat sembuh.


Cara Mengatasi Kulit Tangan Mengelupas 

Kamu tidak perlu risau atau panik saat kulit tangan mengelupas. Hal itu bisa diobati dengan cukup mudah. Misalnya, kamu bisa memakai air dingin untuk mengompres kulit tangan, apalagi setelah terkena paparan matahari. Cara ini akan membantu mendinginkan kulit tangan dan menghilangkan kemerahan akibat terpapar sinar matahari. 

Selanjutnya, kamu juga bisa memakai tabir surya untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari, sehingga terhindar dari permasalahan kulit tangan.

Harga sebelum diskon member Watsons Club.

Klik produk untuk diskon & voucher

Selain itu, jangan lupa secara rutin mengoleskan pelembap atau hand cream untuk melembutkan kulit tangan. 

Harga sebelum diskon member Watsons Club.

Klik produk untuk diskon & voucher


Untungnya, saat ini ada banyak sekali produk hand cream tersedia di pasaran. Karenanya, pastikan kamu memilih produk yang cocok dengan jenis kulit kamu. Jangan sampai penggunaan hand cream justru menyebabkan pengelupasan pada kulit tangan karena mengandung bahan yang membuat kamu alergi. Untuk mendapatkan produk-produk hand cream, kamu bisa membelinya di Watsons Indonesia maupun aplikasi Watsons ID (iOS dan Android OS), ya!

Previous

5 Rekomendasi Facewash untuk Kulit Kombinasi

Next

Yuk, Tingkatkan Kekebalan Tubuh dengan 5 Vitamin Booster Ini

Related Topics
Share