Kamu sudah susah payah menggunakan makeup, berharap hasilnya bakal flawless sepanjang hari. Sayangnya, baru beberapa jam kemudian, makeup mulai terlihat pecah, pori-pori terlihat lebih menonjol, dan menggumpal di sekitar hidung. Itulah yang disebut dengan cakey makeup. Kondisi ini tidak hanya membuat makeup look jadi kurang flawless, tapi juga bisa membuatmu kurang pede. Untungnya, kamu bisa mencegah hal tersebut asalkan mengetahui penyebab makeup cakey.
Kenapa Makeup Cakey?
Idealnya, makeup butuh kulit yang terhidrasi supaya bisa menempel sempurna. Jadi, kalau kulitmu kering atau dehidrasi, base makeup seperti foundation atau cushion bakal menempel pada area yang kering dan pecah-pecah.
Penyebab lain makeup crack adalah salah memilih formula produk. Makeup dengan formula yang terlalu matte bisa memperburuk tampilan cakey, apalagi kalau kulitmu sedang kering. Begitu juga sebaliknya.
Lalu, kalau kamu mengaplikasikan foundation, concealer, atau cushion dalam jumlah berlebihan, makeup bakal menggumpal pada kulit. Semakin banyak layer-nya, akan semakin besar kemungkinan makeup-mu terlihat “berat” dan pecah-pecah.
Cara agar Makeup Tidak Cakey
Lantas, bagaimana cara agar makeup tidak cakey? Untuk menghindari penyebab makeup cakey, perhatikan beberapa cara berikut.
- Pastikan kulitmu sudah bersih dan terhidrasi
Kunci penting makeup flawless adalah kulit yang sehat dan terhidrasi. Jadi, kalau kulitmu masih memiliki sisa minyak, debu, atau belum cukup lembap, makeup bakal sulit menempel dan bahkan cenderung pecah.
Maka dari itu, sebelum mengaplikasikan makeup, pastikan dulu kulitmu sudah bersih dan terhidrasi dengan baik. Lakukan double cleansing menggunakan pembersih sesuai jenis kulit, lalu lanjutkan dengan toner dan moisturizer. Kalau kulitmu sangat kering, kamu bisa menambahkan face mist atau hydrating serum.
- Rutin eksfoliasi sebelum mengaplikasikan makeup
Tekstur wajah yang kasar dapat membuat base makeup menggumpal, sehingga meningkatkan risiko makeup cakey. Salah satu penyebab utama kondisi tersebut adalah sel kulit mati yang menumpuk. Kamu bisa mengatasinya dengan rutin eksfoliasi sebanyak 1–2 kali dalam seminggu. Gunakan produk eksfoliasi dengan formula lembut, seperti AHA/BHA. Dengan rutin eksfoliasi, kulitmu bakal terasa lebih halus sehingga nantinya makeup pun jadi lebih rata.
- Pilih produk makeup yang formulanya anti-cakey
Seperti yang telah disebutkan, salah satu penyebab makeup cakey adalah formula produk yang kurang sesuai. Pilihlah produk makeup base dengan formula anti-cakey yang nyaman digunakan, seperti True To Skin Skinlike Porefecting Cushion. Formulanya mengandung gentle skincare seperti 3x Hyaluronic Acid, 5x Ceramide, Oat, dan Heartleaf yang aman untuk kulit sensitif sekalipun.
Harga sebelum diskon member Watsons Club.
Klik produk untuk diskon & voucher ⭐
Kalau butuh coverage tambahan, kamu bisa menggunakan ESQA Minimalist Serum Concealer. Teksturnya ringan sehingga mudah dibaurkan pada kulit dan tidak menyumbat pori-pori.
Harga sebelum diskon member Watsons Club.
Klik produk untuk diskon & voucher ⭐
Setelah menggunakan cushion dan concealer, set keduanya dengan bedak non-comedogenic dan non-acnegenic seperti Somethinc Copy Paste CoverBlur Powder Foundation. Bedak padat satu ini memiliki formula zero-cracky dan zero-cakey dengan medium-to-high coverage, sehingga mampu memberikan tampilan flawless pada complexion makeup-mu.
Harga sebelum diskon member Watsons Club.
Klik produk untuk diskon & voucher ⭐
Tapi kalau kulitmu cenderung oily, sebaiknya gunakan bedak matte seperti Make Over Powerstay 24H Matte Powder Foundation. Formulanya diperkaya 24H Strong-wear Triple Oil Control untuk memberikan hasil smooth airbrushed makeup yang tahan lama, terutama pada kulit berminyak.
Harga sebelum diskon member Watsons Club.
Klik produk untuk diskon & voucher ⭐
- Ambil produk complexion secukupnya
Agar makeup tidak cakey, ambillah produk complexion sedikit dulu. Kalau memang kurang, kamu bisa menambahkannya sesuai kebutuhan. Lebih baik kamu membangun coverage secara bertahap daripada langsung mengaplikasikan complexion secara tebal sejak awal.
- Ketahui cara meratakan complexion dengan tepat
Salah teknik mengaplikasikan makeup bisa menyebabkan hasilnya cakey atau makeup patchy. Misalnya, cara memakai cushion agar tidak cakey adalah dengan menekan spons secukupnya pada bantalan cushion. Kemudian, tap-tap spons secara ringan pada wajah.
Mulailah dari bagian tengah wajah di area sekitar hidung, lalu blend ke arah luar. Kalau butuh coverage lebih tebal, berikan layer tipis-tipis dengan kembali tap-tap spons pada area kulit yang kamu inginkan. Cukup tap-tap ringan spons, ya, hindari menekan terlalu keras agar hasilnya terlihat menyatu dan merata.
- Semprotkan setting spray di akhir tahapan makeup
Setelah mengaplikasikan seluruh makeup, semprotkan setting spray pada keseluruhan wajahmu. Tujuannya untuk mengunci makeup supaya lebih menempel dan tahan lama pada kulit. Untuk hasil maksimal, sesuaikan setting spray dengan jenis kulitmu. Pilihlah setting spray dengan efek mattifying untuk kulit berminyak, atau efek dewy untuk kulit kering.
Penyebab makeup cakey bisa karena kulit kulit kurang lembap, salah pilih produk makeup, hingga memakai terlalu banyak produk complexion. Hindari hal tersebut dengan menerapkan cara yang telah dijelaskan. Pastikan kamu memilih produk makeup sesuai jenis kulit seperti rekomendasi di atas. Dapatkan produk-produk tersebut melalui website atau aplikasi Watsons Indonesia. Yuk, buruan beli sebelum kehabisan!