Get the App
DOWNLOAD NOW
QR Code App Watsons
  • google-play.png
  • app-store.png
Find a Store Blog
Watsons Services
0
MY BAG
Share

Saat ini, Korean makeup look menjadi tren riasan yang banyak dipakai perempuan Indonesia. Pasalnya, tren makeup ini dikenal natural dan tidak terlalu menor. Meski begitu, riasan ini bisa membuat wajahmu tampak glowing dan begitu memesona. Untuk membuat kulit glowing, ada banyak cara yang bisa dilakukan, mulai dari mengatur konsumsi makanan, minum air yang banyak, dan memakai tabir surya secara rutin. Namun, selain cara itu, mengaplikasikan Korean makeup look juga bisa kamu coba.

Sebagaimana kita tahu, demam K-Pop kini membuat serba-serbi soal Korea Selatan menjadi digilai, termasuk bagaimana orang Korea memakai riasan. Banyak artis Korea mengaplikasikan riasan natural di penampilan panggung mereka. Hal ini membuat banyak orang ingin menirunya karena ternyata riasan sederhana ini justru membuat kulit terlihat glowing. Nah buat kalian yang ingin mengaplikasikan Korean makeup look, yuk simak tips glowing dan natural dengan makeup look berikut.


1. Buat alis yang cenderung lurus

Tips pertama dalam mengaplikasikan Korean makeup look adalah dengan membuat alis yang lebih lurus. Buatlah alis dengan bentuk ini agar kita terlihat lebih muda. Buat alis lurus dengan lengkungan kecil di bagian ujungnya. Catatan, gambarlah pinggiran alis terlebih dahulu kemudian isi dalamnya tipis-tipis agar terlihat natural. Tips lain adalah pakai pensil alis yang memiliki warna mirip dengan warna alis dan rambutmu ya.

2. Buat riasan kantong mata palsu

Tips kedua ialah dengan membuat kantong mata palsu (aegyo sal). Caranya, buatlah benjolan kecil di bawah mata yang bisa membuat wajahmu tampak hidup. Caranya, bentuk lengkungan di bawah garis di bawah mata, lalu tambahkan bayangan sedikit lebih gelap sehingga membuatnya terlihat seperti menonjol.

3. Ciptakan puppy eyes dengan eyeliner

Selanjutnya, kamu bisa mulai mengaplikasikan tampilan ini di bagian mata, yakni dengan membuat puppy eyes. Caranya, bukalah matamu lebar-lebar, kemudian turunkan sedikit sudutnya dari garis bulu mata atas. Pastikan untuk tidak terlalu banyak melengkungkan garis eyeliner karena justru akan membuat mata terlihat murung.

4. Aplikasikan cushion ke wajah

Tips lainnya yakni aplikasi cushion di wajah, yakni dengan cushion compacts yang terdiri dari alas bedak cair, bedak padat, dan blush on berkilauan. Aplikasikan secara merata sehingga kulit wajah menjadi flawless dan tampak halus. Aplikasi cushion kini dianggap lebih simpel karena sudah memadukan antara alas bedak dan bedak itu sendiri. 

5. Pilih warna-warna buah 

Untuk item makeup seperti eyeshadow, lipstik, maupun blush on, pilihlah warna-warna buah. Warna-warna buah ini misalnya stroberi, semangka, peach, hingga ceri. Mengapa warna buah jadi pilihan Korean makeup look? Pasalnya, warna-warna ini memberikan kesan segar dan tidak berlebihan. Warna-warna ini bisa membuat penampilanmu terlihat segar serta tetap menonjolkan sisi naturalnya. Itulah yang membuat kini banyak produk makeup dengan warna buah.

6. Sempurnakan dengan glitter

Jika semua tips di atas sudah diaplikasikan, tips terakhir yang bisa menyempurnakan riasanmu ialah dengan menggunakan glitter. Glitter ini bisa menambah kesan manis di Korean makeup look. Caranya, sapukan glitter atau highlighter ke pipi dan kelopak mata sehingga membuatnya terlihat bersinar. Kamu bisa memilih kilau nuansa peach untuk mata sehingga riasan mata terlihat natural namun tetap memesona.


Itulah beberapa tips Korean makeup look yang bisa kamu aplikasikan saat beraktivitas sehari-hari. Meski terkesan simpel, riasan jenis ini justru membuat kecantikanmu semakin terpancar. Dapatkan berbagai item untuk Korean makeup look hanya di Watsons Indonesia dan aplikasi Watsons ID. Selain itu, jangan lupa untuk mencukupi asupan air mineral dan istirahat teratur agar wajah bisa tampil lebih glowing.

Previous

Kilas Balik Citayam Fashion Week, Ekspresi Busana Kaum Remaja

Next

Ceramide Moisturizer: Solusi untuk Perbaiki Skin Barrier

Related Topics
Share