Get the App
DOWNLOAD NOW
QR Code App Watsons
  • google-play.png
  • app-store.png
Find a Store Blog
Watsons Services
0
MY BAG
Share

Pernah melihat banyak orang tampil dengan makeup berwarna kecokelatan? Bahkan, mungkin tidak hanya sekali dua kali saja. Soalnya, tren dandanan warna coklat kopi yang dikenal dengan latte makeup ini memang sedang viral akhir-akhir ini, terutama di TikTok. Kok, bisa? Soalnya, paduan shade kecokelatan dari gaya makeup ini pas untuk semua warna kulit, dan hasilnya yang natural juga cocok dijadikan daily makeup! Penasaran sama serba-serbinya? Yuk, simak di sini!


Apa Itu Latte Makeup?

Sebenarnya, latte makeup itu apa? Sesuai dengan inspirasi namanya dari minuman espresso bercampur susu yang populer, ini adalah dandanan yang sangat menekankan penggunaan aneka shade dari warna netral seperti beige, nude pink, cokelat, dan lainnya. Dengan kata lain, gaya makeup ini sangat identik dengan nuansa warna coklat kopi susu di seluruh wajah, terutama dari segi eye makeup dan complexion makeup.


Langkah-langkah Latte Makeup Warna Coklat Kopi

Mengaplikasikan latte makeup untuk mempercantik wajahmu dengan sentuhan warna coklat kopi sama sekali tidak sulit, kok! Kamu tinggal menerapkan tips berikut untuk mendapatkan tampilan yang anti-gagal:

1. Gunakan complexion makeup yang ringan

Make-Up, Foundation Make-Up, Women, One Woman Only

Setelah membersihkan wajah dan menggunakan pelembab, aplikasikan complexion yang ringan. Pasalnya, salah satu ciri dari latte makeup adalah wajah yang terlihat natural, bercahaya, dan lembab. Jadi, alih-alih foundation tebal dengan coverage penuh, gunakanlah tinted moisturizer yang sesuai dengan warna kulitmu. Misalnya, kalau kamu punya warna kulit terang dengan neutral undertone, Joylab Skintone Moisture Tint shade Joy bisa menyamarkan kemerahan pada wajahmu.

Harga sebelum diskon member Watsons Club.

Klik produk untuk diskon & voucher

Kalau kamu mau pilihan shade yang lebih komplet dengan manfaat serupa, Make Over Powerskin Radiant Tinted Moisturizer bakalan cocok banget sama kebutuhanmu!

Harga sebelum diskon member Watsons Club.

Klik produk untuk diskon & voucher

2. Sapukan bronzer pada wajah

Latte makeup tidak akan lengkap tanpa warna kecokelatan yang menciptakan kesan sunkissed atau seolah terkena cahaya matahari! Untuk mendapatkan tampilan tersebut, kamu bisa menyapukan bronzer di sekitar garis rambut, bagian bawah tulang pipi, batang hidung, dan sekitar rahang. Lalu, agar wajahmu terlihat lebih glowing, sempurnakan dengan highlighter pada pucuk tulang pipi, batang hidung, dahi, dagu, dan Cupid’s bow

Biar gampang, gunakan saja face palette yang sudah memiliki bronzer warna coklat kopi dan highlighter keemasan dalam satu kemasan, contohnya Sada Ghanda Bowder Bronzer & Highlight Dark Brown and Shimmering Golden.

Harga sebelum diskon member Watsons Club.

Klik produk untuk diskon & voucher

3. Gunakan eyeshadow berwarna kecokelatan

Pada latte makeup umumnya, kamu bisa sekalian menggunakan bronzer sebagai eyeshadow untuk versi yang lebih sederhana. Tapi, kalau kamu mau bereksperimen dengan lebih dari satu warna, eyeshadow palette yang dominan dengan shade kecokelatan akan membuat tampilanmu makin unik! 

Untuk rekomendasinya, kamu bisa menggunakan Wardah Exclusive Eyeshadow Palette 01 Sunset Brown yang menawarkan banyak pilihan warna hangat dengan finish matte maupun shimmery. Jadi, menemukan eye makeup yang “kamu banget” bakalan makin gampang! 

4. Aplikasikan lip product dengan matte finish

Untuk latte makeup, sebaiknya pilih lip product yang glossy atau matte? Semuanya kembali lagi ke selera pribadimu. 

Tapi, kalau kamu mau tampil lebih elegan dengan look klasik ala tahun 90-an, pilihlah lipstik matte dengan warna coklat kopi susu terang, contohnya BLP Lip Cotton Rewind Light Brown. Finish-nya yang velvet matte terasa sangat ringan di bibir! Kamu juga tidak perlu khawatir bibir akan kering karena lip cream ini sudah lengkap dengan berbagai kandungan melembabkan seperti vitamin E, tripeptide, dan lainnya.


Coba Latte Nails untuk Lengkapi Makeup Warna Coklat Kopi

Sebagai pelengkap latte makeup kamu, tidak ada salahnya mencoba latte nails untuk kukumu, lho! Paduan warna coklat kopi dan warna putih yang membentuk pola marble seperti latte art dari gaya manicure ini bakal menyempurnakan dandananmu. Ya, terlepas dari warna kulitmu!

Paduan warna coklat kopi dan warna putih yang membentuk pola marble seperti latte art

Untuk mendapatkan latte nails yang cantik, kamu cukup mengaplikasikan kutek nude dengan nuansa kecokelatan seperti Kynd Creamy Paint Nail Polish Seashell sebagai warna dasar. Tunggu sampai base-nya kering, dan kamu bisa menambahkan kutek berwarna putih atau shade kecokelatan lainnya untuk dibaurkan dengan dotting tool atau kuas.

Harga sebelum diskon member Watsons Club.

Klik produk untuk diskon & voucher

Rekomendasi aneka produk serupa:

Harga sebelum diskon member Watsons Club.

Klik produk untuk diskon & voucher

contoh kuku warna coklat kopi

Atau, kalau kamu ingin tampilan yang lebih elegan, tambahkan saja lengkungan warna putih di ujung kukumu mengikuti bentuk asli ala French manicure!

Harga sebelum diskon member Watsons Club.

Klik produk untuk diskon & voucher

French manicure latte nails

Bagaimana, kamu semakin tertarik mencoba latte makeup yang lagi populer? Makeup dan manicure warna coklat kopi susu ini pas banget untuk mengambil foto secangkir kopi harianmu dari atas agar semakin aesthetic. Soalnya, warnanya sangat matching! Supaya hasilnya bagus, tidak ada salahnya latihan mendapatkan look unik satu ini dari sekarang sebelum kumpul-kumpul. Yuk, belanja produk kecantikan yang sudah direkomendasikan untuk latte makeup dengan mudah di website dan aplikasi Watsons ID (Android, iOS)!

Previous

5 Penyakit Pencernaan yang Perlu Diperhatikan #JumatSehat

Next

Skinfie Lab: Cek Kulit Wajah Online Cukup Modal Selfie

Related Topics
Share