Get the App
DOWNLOAD NOW
QR Code App Watsons
  • google-play.png
  • app-store.png
Find a Store Blog
Watsons Services
0
MY BAG
Share

“Remaja jompo” sudah menjadi istilah yang tidak asing di kalangan anak muda. Remaja jompo ini dikaitkan dengan anak-anak muda yang memiliki segudang permasalahan pada kesehatan tubuhnya, seperti mudah lelah, pegal, atau lesu. Istilah remaja jompo ini pun dijadikan lelucon atau keluhan para anak muda di media sosial. Memangnya, seperti apa sih penjelasan tentang remaja jompo? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel ini!


Ciri-ciri remaja jompo

Ciri-ciri paling jelas dari remaja jompo adalah mereka malas melakukan berbagai kegiatan. Mereka lebih senang diam tanpa melakukan apa pun, apalagi yang berhubungan dengan fisik. Pasalnya, remaja jompo sangat mudah merasa lelah, letih, dan lesu. Selain itu, gejala lain hadir dalam bentuk lebih mudah merasa pegal-pegal ketika berlama-lama melakukan aktivitas yang berhubungan dengan fisik.


Penyebab mudah lelah di usia muda

Ada banyak faktor yang menjadi penyebab anak muda menjadi remaja jompo. Berikut ini adalah beberapa penyebabnya.

  • Jarang berolahraga

Penyebab pertama adanya rasa jompo adalah kurangnya olahraga atau aktivitas fisik yang mereka lakukan. Hal ini semakin didukung ketika pandemi Covid-19 melanda dan masyarakat harus melakukan kegiatannya di rumah saja, termasuk anak-anak muda. Pergerakan pun semakin berkurang karena seluruh kegiatan berfokus melalui internet dan media sosial. Anak muda semakin jarang untuk berolahraga atau sekadar berjalan kaki. Tidak heran jika tubuh pun mudah lelah dan akhirnya para anak muda menjadi remaja jompo. 

  • Kebiasaan buruk

Penyebab kejompoan selanjutnya pada anak-anak muda juga bisa berasal dari kebiasaan buruk yang dilakukan setiap hari, misalnya dengan merokok dan mengonsumsi alkohol. Dua benda ini tampaknya tidak begitu asing dari gaya hidup beberapa kalangan anak muda. Padahal, sering sekali kita mendengar dan membaca bahwa rokok tidak baik untuk kesehatan tubuh. Rokok dan alkohol juga bisa menjadi penyebab terganggunya perkembangan dan fungsi otak, di samping dampaknya pada paru-paru. Terakhir, konsumsi rokok dan alkohol juga bisa menyebabkan terjadinya gangguan psikologis, seperti mudah cemas dan susah tidur

  • Stres berlebih

Rasa jompo di usia muda juga bisa disebabkan oleh adanya stres karena menjalani berbagai permasalahan dalam hidup, misalnya karena permasalahan di dunia kerja, pertemanan, pendidikan, bahkan situasi seperti pandemi Covid-19. Beban hidup ini bisa menyebabkan banyak tekanan yang dirasakan oleh anak muda. Belum lagi banyaknya tuntutan dari orang di sekitarnya bisa menambah beban pikiran. Jika dibiarkan, stres yang berlebihan ini bisa mengganggu kesehatan fisik juga. 

  • Kondisi fisik tidak sehat

Terakhir, remaja jompo juga bisa disebabkan oleh kondisi fisik yang memang tidak sehat, misalnya anak muda yang menderita anemia atau kurangnya kadar hemoglobin dalam tubuh. Hemoglobin adalah salah satu komponen dalam sel darah merah yang bertugas untuk mengikat oksigen dan mengedarkannya ke seluruh tubuh. Jika kadar hemoglobin kurang, tentu kadar oksigen yang beredar ke seluruh tubuh pun ikut berkurang. Inilah yang menjadi penyebab mudah lelah, lemas, mengantuk, pusing, sulit berkonsentrasi, dan pegal-pegal pada otot.


Cara mengatasi

Lalu, bagaimana cara mengatasi agar tidak menjadi salah satu dari remaja jompo? Beberapa hal di bawah mungkin bisa jadi solusi yang tepat.

Obat masuk angin – Hal pertama yang bisa membantu mengatasi kejompoan pada remaja adalah obat masuk angin, seperti Tolak Angin. Produk ini bisa didapatkan dengan mudah melalui website Watsons maupun aplikasi Watsons ID.

(harga tertera adalah sebelum diskon)

Pain relief patch – Selanjutnya, alat ini sudah sangat akrab dengan para remaja jompo. Pain relief patch, misalnya koyo yang bisa menjadi pahlawan Ketika badan pegal.

(harga tertera adalah sebelum diskon)

Krim analgesic – Ketiga, krim analgesic juga bisa sangat membantu mengatasi kejompoan, terutama pada badan yang pegal-pegal.

(harga tertera adalah sebelum diskon)

Minyak angin – Terakhir, minyak angin yang bisa digunakan untuk dihirup atau dioles pada badan yang sakit.

(harga tertera adalah sebelum diskon)

Itulah penjelasan dan pengobatan untuk remaja jompo. Jangan lupa untuk tetap menjaga kesehatan, salah satunya adalah dengan melengkapi keperluan untuk kesehatan seperti konsumsi vitamin setiap hari. Tidak perlu khawatir karena banyak produk kesehatan yang bisa didapatkan dengan mudah di website Watsons!

(harga tertera adalah sebelum diskon)

Previous

Rambut Lepek? Simak Penyebab dan Cara Atasinya

Next

Yuk, Nikmati Pengalaman Belanja O+O

Related Topics
Share